RANCANG BANGUN ALAT PRESS BRIKET ARANG MENGGUNAKAN DONGKRAK MANUAL HIDROLIK KAPASITAS 2 TON
Abstrak
Briket adalah bentuk energi terbarukan sebagai solusi energi alternatif yang efektif menggantikan bahan bakar fosil. Briket dapat diciptakan dengan memanfaatkan tumbuhan atau bahan organik hasil sisa dari pembuangan. Perancangan ini bertujuan untuk membuat desain mesin pencetak briket padi untuk menangani dan meminimalisir jumlah limbah sekam padi yang terus meningkat dan tidak ditanggulangi lebih lanjut. Metodologi penelitian yang digunakan dalam perancangan ini meliputi, studi literatur, observasi konsep alat, pembuatan rancangan desain dan perakitan alat press. Perancangan rangka di buat dengan menggunakan besi UNP 80 dengan jenis material standart SS400 (JIS G3101). Material rangka disambung dengan sambungan las listrik, ukuran dimensi keseluruhan rangka alat cetak briket ini adalah tinggi 80cm, lebar 40cm dengan panjang alas kaki penopang 40cm. Besi Unp 80 ini memiliki ketebalan 8mm. Rancangan cetakan di rangkai menggunakan besi Hollow ukuran panjang 4cm dan lebar 4cm yang tersusun sebanyak 25 butir. Hasil analisa dan perhitungan nilai tegangan ijin pada rangka adalah 205,12 N/mm2 dan nilai tegangan kerja pada rangka adalah 125,41 N/mm2. Dalam waktu satu jam alat press ini dapat menghasilkan briket arang 225 butir. Dalam membuat briket arang ada beberapa tahap yaitu, pembuatan arang sekam padi, pembuatan adonan briket arang, pengepresan briket arang, pengambilan briket arang dan hasil briket arang sekam padi.