PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGGUNAAN RUANG LAB KOMPUTER BERBASIS WEBSITE DI KEJURUAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI BALAI BESAR PELATIHAN VOKASI DAN PRODUKTIVITAS BEKASI

Penulis

  • Sigit Wibisono

Abstrak

Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Bekasi merupakan salah satu dari beberapa balai
pelatihan milik Kementerian Ketenagakerjaan yang memiliki fungsi sebagai penyelenggara peningkatan
dan pelatihan tenaga kerja. Di BBPVP Bekasi memiliki program pelatihan untuk berbagai kejuruan, salah
satunya kejuruan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Di kejuruan TIK terdapat 5 (lima) program
pelatihan yang rutin diselenggarakan, yaitu : Mobile Programming, IT Software For Bussiness Solution,
Motion Graphic Artist, Graphic Design dan Network Profesional, serta pelatihan Dikdas Instruktur,
Upgrading Instruktur dan program kerjasama perusahaan. Ketersediaan ruangan lab menjadi faktor dalam
menentukan waktu pelaksanaan pelatihan, sistem yang berjalan saat ini dalam mencatat dan menetukan
penggunaan ruangan masih menggunakan cara manual yaitu ditulis pada papan whiteboard dengan
menuliskan nomor ruang Lab komputer, program pelatihan yang menggunakan ruangan, tanggal
penggunaan dan keterangan kondisi ruangan. Sistem ini sudah berjalan dengan baik namun masih memiliki
kelemahan, apabila jumlah program pelatihan dalam 1 (satu) tahun yang akan berjalan berjumlah banyak
dan waktu pelaksanaan pelatihan yang berbeda-beda pada setiap programnya membuat admin kesulitan
dalam menentukan ruangan dan membutuhkan waktu yang cukup lama untuk mendata penggunaan
ruangan.Tujuan dari penulisan ini adalah menghasilkan perancangan sistem informasi yang dapat membantu
kinerja admin untuk mengelola penggunaan ruang lab komputer di kejuruan TIK BBPVP Bekasi.

Unduhan

Diterbitkan

2022-12-20