SISTEM RECORD AND PLAY UNTUK KENDALI MOTOR SERVO SEBAGAI PENGGERAK ARM ROBOT DI INDUSTRI
Kata Kunci:
Revolusi Industri 4.0, Arm Robot, Mikrocontroller, Servo Motor , Riset dan Pengembangan, Derajat kebebasanAbstrak
Menuju industri 4.0 munculnya teknologi otomasi arm robot sangat berguna membantu pekerjaan manusia, dimana
untuk melakukan pekerjaan yang rumit dan memerlukan ketelitian tinggi, waktu yang relatif cepat, bahkan
pekerjaan yang membosankan karena diulang-ulang. Dalam hal ini arm robot sangat diperlukan untuk membantu
proses produksi suatu barang yang awalnya dilakukan manusia, seperti : robot pengelasan, robot pemindah barang,
robot perakitan. Untuk itu diperlukan sebuah sistem kontrol yang dapat memenuhi keinginan tersebut. Penelitian
ini bertujuan untuk memperoleh hasil rancang bangun arm robot tipe kartesian, dengan sebuah mikrokontroler
sebagai pengendalinya. Material yang digunakan yaitu achrylic berukuran tebal 5 mm. Metode penelitian yang
digunakan adalah riset dan pengembangan dari beberapa sumber yang akan menghasilkan produk berupa prototype
arm robot. Langkah penelitian yang akan dilakukan meliputi; design mesin, perancangan hardware, perancangan
software, pengujian untuk kerja mesin, pembahasan hasil perancangan. Proses kerja untuk mengerakan 6 buah
motor servo yang megnhasilkan 6 derajat kebebasan Hasil dari perancangan ini menunjukan bahwa arm robot
dapat dibuat dengan mikrokontroler. Dari hasil percobaan yang telah dilakukan ,dapat disimpulkan bahwa arm
robot dapat bekerja sesuai gerakan yang telah direkam dan dapat diulang secara otomatis.