RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PERSEDIAAN BARANG DAGANG PADA FENI MINIMARKET DENGAN METODE PROTOTYPE

Penulis

  • Sayyid Jamal Al Din Institut Teknologi Budi Utomo

Kata Kunci:

Perancangan, Sistem Informasi Berbasis Web, Persediaan, Barang Dagang, Prototype.

Abstrak

Saat ini kebutuhan akan teknologi informasi merupakan kebutuhan dasar perusahaan agar dapat
bertahan dalam dunia usaha yang penuh persaingan. Persediaan merupakan barang dagangan yang dibeli
kemudian disimpan untuk dijual dalam operasi normal perusahaan sehingga perusahaan senantiasa
memberi perhatian yang besar dalam persediaan. Persediaan mempunyai arti yang sangat strategis bagi
perusahaan baik perusahaan dagang maupun perusahaan industri. Penelitian ini bertujuan untuk rancang
bangun sistem informasi persediaan barang dagang berbasis web antara pengelola dengan admin toko
sehingga membantu mengontrol pemakaian barang, pendistribusian barang dan proses transaksi barang
secara real time. Penelitian ini menggunakan metode pengembangan sistem prototype dengan metode
perancangan dengan UML (Unified Modelling Language) yaitu use case diagram, activity diagram dan
class diagram dan pengujian secara internal dengan black-box testing dan melakukan pengujian kepada
pengguna menggunakan User Acceptance Test (UAT). Dengan adanya aplikasi sistem informasi berbasis
web ini diharapkan Feni Minimarket dapat lebih efisiensi dan efektif dalam persediaan barang dagang.

Unduhan

Diterbitkan

2025-02-17