RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING DAN KONTROL PENYIRAMAN TANAMAN OTOMATIS BERBASIS IoT MENGGUNAKAN ARDUINO NODEMCU ESP8266 DAN APLIKASI BLYNK
Kata Kunci:
Internet of Things, Arduino Nedemcu Esp8266, Blynk, Sensor kelembapan tanah, sistem penyiraman otomatis.Abstrak
Permasalahan penyiraman tanaman yang tidak tepat waktu sering kali menjadi kendala dalam merawat tanaman,
terutama bagi mereka yang tidak punya waktu untuk merawat tanaman dan memiliki kesibukan tinggi. Penelitian
ini bertujuan untuk mengatasi masalah tersebut dengan merancang dan membangun sebuah sistem penyiraman
tanaman otomatis berbasis Internet of Things (IoT). Sistem ini memanfaatkan teknologi Arduino Nedemcu
Esp8266 sebagai pusat kendali dan aplikasi Blynk sebagai antarmuka pengguna. Sensor kelembapan tanah
tertanam dalam media tanam untuk secara terus menerus mematau kondisi kelembapan tanah. Ketika tingkat
kelembapan tanah mencapai ambang batas yang telah ditentukan, sistem akan secara otomatis mengaktifkan
pompa air untuk menyiram tanaman. Dengan integrasi IoT, pengguna dapat memantau kondisi tanaman dan
mengontrol sistem penyiraman dari jarak jauh melalui aplikasi Blynk pada telepon seluler maupun komputer.
Sistem ini diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi pengguna dalam merawat tanaman dan meningkatkan
produktivitas tanaman.