PERBANDINGAN DAN IMPLEMENTASI LOAD BALANCER PADA WEB SERVER MENGGUNAKAN NGINX PADA GG SUSPENSION

Penulis

  • Irlon Dahil Institut Teknologi Budi Utomo

Kata Kunci:

Load Balancer, Nginx, Round Robin, IP Hash, Least Connection, kinerja server, distribusi beban

Abstrak

Penelitian ini membahas penerapan load balancer pada server web menggunakan Nginx, dengan fokus pada
perbandingan tiga algoritma: Round Robin, IP Hash, dan Least Connection. Di era digital yang ditandai dengan
peningkatan penggunaan internet, server web sering mengalami kelebihan beban, yang mengakibatkan penurunan
kinerja dan waktu henti. Load balancer bertindak sebagai perantara untuk mendistribusikan permintaan pengguna
secara efisien, sehingga meningkatkan stabilitas dan kecepatan respons. Metodologi penelitian yang digunakan
adalah kuantitatif, dengan pengukuran berdasarkan metrik seperti waktu respons, throughput, dan pemanfaatan
CPU. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setiap algoritma memiliki kelebihan dan kekurangan yang berbeda.
Dari analisis yang dilakukan, algoritma Least Connection terbukti menjadi pilihan terbaik dalam situasi dengan
lalu lintas yang berfluktuasi karena kemampuannya untuk mengoptimalkan penggunaan sumber daya dan menjaga
kinerja server di bawah beban tinggi. Pemilihan algoritma yang tepat sangat penting untuk memastikan kinerja
server web yang optimal dalam menangani lalu lintas yang tinggi.

Unduhan

Diterbitkan

2025-02-15